Lamongan,Liranews – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Lamongan mengingatkan masyarakat yang hendak melakukan perjalanan mudik selama periode Lebaran 2025, untuk memastikan rumah dalam keadaan aman.
Kepala Damkarla Lamongan, Jarwito mengatakan pihaknya sudah melakukan sosialisasi perihal imbauan kepada masyarakat yang hendak mudik.
“Jadi kalau kami sudah lakukan sosialisasi kepada masyarakat, pertama pastikan rumah dalam keadaan aman,” ujar Jarwito, Jumat, 28 Maret 2025.
Lebih lanjut, Jarwito menyampaikan kepada masyarakat untuk memastikan agar seluruh colokan listrik yang berada di rumah dicabut sebelum ditinggal mudik.
Selain perihal listrik, Jarwito juga mengingatkan masyarakat untuk mencabut regulator gas yang masih terpasang di kompor-kompor sebelum mudik.
“Pastikan colokan listrik tercabut kalau tidak terpakai, kemudian titipkan rumah dengan tetangga sebelah. Kalau memang punya peliharaan, maka titipkan ke tempatnya. Kemudian pastikan kompor-kompor, semua regulator gas tercabut,” ucap Satriadi.
Jarwito menambahkan, ada layanan telpon Gratis siaga 24 Jam apabila terjadi kebakaran untuk segera menghubungi
Damkar Lamongan 0322 321113
Damkar Paciran 0322 66 2113
Damkar Babat 0322 880 2113
Damkar Ngimbang 0322 880 3113