Jakarta, LiraNews.com – Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Prof.Dr.Megawati Soekarnoputri memerintahkan seluruh kader yang menjadi kepala daerah, agar memperhatikan soal kemiskinan ekstrem, stunting, hingga program kerakyatan lainnya.
Arahan Bu Mega itu disampaikan saat pembekalan kepada kepala daerah yang diusung PDIP pada Pilkada 2024 di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (19/2/2025).
“Dalam pembekalan tadi, Ibu Ketua Umum menegaskan pentingnya melakukan pembangunan atas cara pandang geopolitik, memperhatikan aspek-aspek geografis, bagaimana mengatasi kemiskinan ekstrem, menjaga stunting, program-program kerakyatan lainnya,” ujar Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menjawab wartawan usai acara yang dilaksanakan secara tertutup.
Megawati menekankan soal pengambilan keputusan yang baik dan tepat. Sehingga, tidak ada pihak yang dirugikan pada keputusan tersebut.
“Dan juga bagaimana para kepala daerah mampu membangun suatu keputusan-keputusan strategis berbagai tantangan-tantangan yang tidak mudah ke depan,” sebutnya.
Dalam pembekalan tersebut, setidaknya ratusan kader yang mengikuti kegiatan tersebut. Seluruhnya akan mengikuti arahan agar menjadi pemimpin yang baik bagi masyarakat.
“Di samping saya ada Pak Masinton yang juga sudah terpilih sebagai Bupati di daerah Tapanuli, kemudian ada Pak Rony Ketua DPP Bidang Hukum, kemudian ada Ibu Sadarestu sebagai Wakil Sekretaris Jenderal Bidang Kerakyatan,” kata Hasto